Femto Lasik
FemtoLASIK adalah prosedur LASIK untuk mengoreksi atau memperbaiki miopia (rabun jauh/mata minus) dan astigmatisma (mata silinder) dengan menggunakan Laser Femtosecond pada lapisan kornea mata. Prosedur LASIK yang terdahulu menggunakan pisau untuk membuat bukaan pada permukaan kornea, sedangkan FemtoLASIK menggunakan Laser Femtosecond untuk membuat bukaan pada permukaan kornea & Laser excimer untuk mengoreksi kelainan refraksi. Hal ini yang membuat prosedur FemtoLASIK lebih akurat dan aman dibandingkan metode yang terdahulu.